Wujud Kepedulian, Rutan Masohi Baksos di TMP Menyongsong Hari Kemenkumham HDKD ke-78 Tahun 2023

    Wujud Kepedulian, Rutan Masohi Baksos di TMP Menyongsong Hari Kemenkumham HDKD ke-78 Tahun 2023
    DOK. Humas Rutan Masohi

    Masohi - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Masohi menggelar bakti sosial, Kamis (03/08). Kegiatan yang melibatkan seluruh pimpinan dan staf Rutmas berlokasi di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kota Masohi. 


    Kegiatan yang diawali dengan apel bersama ini dipimpin oleh Kepala Pengamanan Rutan Masohi. Dalam arahannya, Arifin Arif, selaku Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (KPR) Masohi mengatakan bahwa untuk bakti sosial kali ini difokuskan di TMP. Orang penting di pengamanan Rutan Masohi ini mengajak seluruh jajarannya untuk menghargai jasa para pahlawan. 


    "Apalagi yang bisa diberikan untuk para pahlawan yang sudah berjasa berjuang untuk kita mencapai tujuan dan cita-cita Bangsa Indonesia yakni Kemerdekaan RI, hanya ini yang bisa kita berikan, yaitu kerja bakti membersihkan area TMP. Dan tujuan dilakukannya kegiatan ini adalah untuk menciptakan lingkungan yang bersih, serta sebagai salah satu langkah menghormati jasa para pahlawan yang telah gugur demi bangsa dan negara tercinta Indonesia, " ujar Arifin. 


    Lebih lanjut ia mengajak jajarannya untuk bersama-sama bekerja dengan ikhlas membersihkan area TMP. Dan sebelum kerja bakti dilakukan, mereka dibagi tugas masing-masing, diantaranya untuk yang wanita bertugas menyapu dan mengangkat sampah sedangkan yang pria bertugas memotong rumput, dan membuang rumput serta membersihkan area selokan disekitar TMP. 


    Selain itu Arifin juga mengatakan dengan adanya bakti sosial ini masyarakat sekitar dapat melihat betapa pedulinya petugas Rutan Masohi dalam menjaga kebersihan lingkungan sekitar TMP. Dengan demikian memotivasi masyarakat sekitar TMP untuk ikut serta dalam menjaga kebersihan taman serta lingkungan sekitar tempat tinggal. 


    Senada disampaikan Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan, Hakim Abdul Gani sebagai penanggungjawab bidang bakti sosial mengajak seluruh jajaran Rutan Masohi yang ikut dalam kegiatan bersih - bersih di TMP agar bekerja dengan hati yang tulus ikhlas sebagai bentuk penghargaan bagi mereka seperti yang diuraikan kepala Satuan Pengaman. 


    Gani yang turut terjun langsung bersihkan area TMP pun berharap seluruh jajaran rutmas bisa dengan semangat dan bersama-sama bersih-bersih area TMP sesuai instruksi sehingga semua area tersebut menjadi bersih dan indah.

    kanwil kemenkumham maluku rutan masohi marasidin saiful sahri yusuf mukharom
    FARID MUHAMAD RIFKI

    FARID MUHAMAD RIFKI

    Artikel Sebelumnya

    Rutan Masohi Sambut Hari Kemenkumham HDKD...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Hari Kemenkumham HDKD Ke-78 Tahun...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Upacara 17-an, Dandim 1712/Sarmi Minta Prajurit Dukung Program Pemerintah
    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden
    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacar 17an, Diiikuti Seluruh Prajurit
    Irjen TNI Tegaskan Komitmen Satgas TNI Berantas Judi Online, Narkoba, Penyulundupan dan Korupsi

    Ikuti Kami